Pemberlakuan kebijakan pemerintah untuk belajar daring dan physical distancing mendorong guru untuk lebih memanfaatkan teknologi yang mampu mendorong anak didik memiliki rasa ingin tahu yang besar. Peran guru sangat dominan dalam menyampaikan dan memoticasi anak didik dalam pemanfaatan berbagai sumber belajar untuk meningkatkan pengetahuan serta kreativitasnya dalam menghadapi tuntutan zaman.Ditengah pandemic covid -19 menantang guru untuk meningkatkan kemampuan TIK guru dan peserta didik hingga mampu mentransfer pengetahuan dengan cepat , efesien dan fleksibel dengan memaksimalkan kurikulum yang ingin dicapai.
![]() |
| Belajar bersama di Rumah Belajar |
Memiliki video pembelajaran yang
sudah di rilis di Fitur Sumber Belajar adalah salah satu solusi untuk
meningkatkan layanan Pendidikan melalui pembelajaran jarak jauh dengan metode
daring ( online). Belajar dari Fitur Sumber Belajar sangat membantu siswa saya dalam memahami
materi yang saya sampaikan di Kelas XII yaitu Anabolisme, yang sesuai dengan
kurikulum Mata Pelajaran Biologi Semester Ganjil. Dengan adanya Fitur Sumber
Belajar, guru bukanlah satu-satunya sumber belajar karena teknologi informasi
dan komunikasi telah hadir diera digital saat ini.
![]() |
| Sumber Belajar |
Pandemi covid -19 mendorong guru
untuk mengeksplorasi kemampuan guru dalam mendukung layanan Pendidikan digital.
Tidak hanya guru, peserta didik juga diharapkan mampu bersaing diera revolusi industri
4.0. Siswa dituntut untuk lebih kreatif, inofatif bahkan aktif mencari
informasi dari layanan digital yang mudah diperoleh. Rumah Belajar dengan Fitur
Sumber Belajar memberikan materi yang sesuai dengan kebutuhan kurikulum. Hanya
dengan mengaksesnya dan tidak dikenakan biaya, siswa bisa memanfaatkan fitur
Rumah Belajar yang menjadi wahana eksplorasi sumber belajar berbasis ICT (
Information and Communication Technologie ).
![]() |
| Siswa belajar melalui Fitur Sumber Belajar di rumah |
Jadi, kehadiran pandemi covid-19 tidak menjadi alasan bagi siswa untuk tidak belajar. Karena proses belajar mengajar bisa dilaksanakan dengan sistem online (daring) dengan memanfaatkan portal Rumah Belajar . Fasilitas Rumah Belajar mempermudah akses belajar siswa dimana saja, kapan saja dan dengan siapa saja. Dan seluruh konten di Rumah Belajar bisa diakses secara gratis.
https://belajar.kemdikbud.go.id



Komentar
Posting Komentar